Lompat ke konten
Daftar Isi

Cara Daftar Sucor Sekuritas Untuk Trading Saham

Seseorang sedang memegang handphone membuka aplikasi saham.

Di dunia serba digital sekarang ini, berinvestasi semakin mudah karena banyak penyedia jasa keuangan yang menyediakan layanan tersebut. Salah satunya adalah Sucor Sekuritas yang merupakan induk perusahaan dari PT Sucorinvest Asset Management. Perusahaan ini bergerak di bidang penjamin emisi efek dan perantara pedagang efek.

Siapa pun bisa mendaftarkan diri menjadi investor saham di Sucor Sekuritas ini. Perusahaan yang sudah beroperasi sejak 1989 ini tawarkan berbagai keunggulan bagi para investornya, seperti biaya transaksi murah, aplikasi mudah digunakan, dan proses pembuatan akun mudah dan cepat.

Nah, sudahkah Anda mendaftarkan diri menjadi bagian dari Sucor Sekuritas? Jika belum, berikut akan dijelaskan mengenai cara daftar Sucor Sekuritas untuk trading saham. Mari simak informasi lebih lengkapnya di bawah ini! 

Mengenal Sucor Sekuritas

Sederhananya, Sucor Sekuritas adalah perusahaan sekuritas di Indonesia yang bergerak untuk mewadahi kegiatan trading saham. Untuk mendaftar menjadi investor atau nasabah di layanan keuangan ini, Anda harus mengetahui terlebih dahulu biaya yang harus disiapkan. 

Sucor Sekuritas ini tidak hanya diperuntukkan bagi para pekerja, tetapi mahasiswa juga bisa mulai belajar trading saham melalui layanan ini. Untuk deposit awal, Anda perlu menyiapkan uang sebesar Rp5.000.000,00 dan Rp500.000,00 (bagi mahasiswa) untuk online trading

Selain itu, untuk biaya transaksi, transaksi pembelian dikenakan biaya sebesar 0,15% dan transaksi jual sebesar 0,25%. 

Syarat Daftar Sucor Sekuritas

Sebelum mendaftar, pastikan Anda sudah mengetahui beberapa syarat pendaftaran seperti di bawah ini: 

1. Memiliki kartu identitas

Syarat utama yang harus diperhatikan oleh calon investor adalah menyiapkan kartu identitas berupa KTP (Kartu Tanda Penduduk). KTP ini berfungsi sebagai syarat administrasi sah yang menunjukkan bahwa Anda adalah warga negara Indonesia asli.

Selain itu, KTP ini juga nantinya bermanfaat untuk menghindari ancaman penipuan agar data tidak disalahgunakan oleh pihak tidak bertanggung jawab. 

2. Perangkat memadai

Karena sekarang teknologi serba digital, Sucor Sekuritas juga menyediakan aplikasi bagi para investor yang ingin menjadi bagian dalam penanaman saham. 

Aplikasi yang diterbitkan perusahaan ini bernama SPOT (Sucor Personal Online Trading) New Generation. Anda bisa mengunduhnya di perangkat android, Mac Os, Windows, Linux, dan iOS.  Maka dari itu, pastikan perangkat smartphone atau gadget Anda memadai untuk mengunduh dan mengoperasikan aplikasi saham. 

3. Rekening tabungan

Pada dasarnya, agar operasional Sucor Sekuritas berjalan dengan optimal, tentu Anda harus memiliki sejumlah dana untuk dikelola. Jadi, pastikan Anda sudah memiliki rekening tabungan yang nantinya diintegrasikan ke aplikasi untuk mengisi saldo saham. 

Layanan keuangan trading saham ini sendiri sudah bekerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI), BCA, dan sebagainya sebagai media perantara antara nasabah dengan perusahaan saham tersebut. Jadi, Anda tidak perlu bingung dalam mengisi saldo karena bisa top up melalui bank yang telah bekerja sama. 

Cara Daftar Sucor Sekuritas

Nah, apabila syarat-syarat di atas sudah terpenuhi, kini saatnya Anda membuat akun Sucor Sekuritas dengan beberapa cara berikut ini: 

1. Buat akun Sucor Sekuritas

Setelah Anda mengunduh aplikasi Sucor Sekuritas, langkah selanjutnya adalah membuat akun. Isi data-data yang diminta seperti nama lengkap, password, dan alamat email. 

Kemudian, Anda akan dikirimkan kode aktivasi akun yang dikirimkan ke email terdaftar. Kode aktivasi ini untuk mengonfirmasi dan memverifikasi bahwa Anda sudah siap dan bersedia mengikuti syarat serta ketentuan yang berlaku dari Sucor Sekuritas.

Masukkan kode verifikasi yang didapat di aplikasi dan akun Anda pun berhasil didaftarkan! 

2. Isi formulir pendaftaran dengan benar

Akun yang sudah dibuat tersebut akan menjadi akun utama dalam bertransaksi saham di dalamnya. Sebelum bisa memulai transaksi, Anda harus mengisi formulir terlebih dahulu di  https://eform.sucorsekuritas.com/. 

Pastikan Anda mengisi formulir dengan tepat agar akun Anda dipercaya untuk bertransaksi saham. Ada 6 langkah yang harus dilewati dalam pengisian formulir. Jadi, Anda harus memperhatikan setiap data yang diisi agar tidak salah, ya!

Jika sudah selesai, klik “submit data” untuk melanjutkan ke tahap berikutnya. 

3. Unggah berkas yang dibutuhkan

Tahap selanjutnya adalah Anda diminta untuk mengunggah berkas berupa KTP, selfie bersama KTP tersebut, dan tanda tangan pribadi. 

Berkas tersebut dibutuhkan untuk memverifikasi bahwa akun yang didaftarkan sesuai dengan data yang diunggah. Dengan begitu, pihak perusahaan juga yakin bahwa Anda sendirilah yang bertanggung jawab dalam pengajuan pembuatan akun dan transaksi ke depannya. 

4. Tunggu proses verifikasi pembuatan akun 

Terakhir, setelah ketiga langkah di atas telah selesai, Anda hanya perlu menunggu verifikasi dari pihak perusahaan. Nantinya, Anda akan menerima email konfirmasi pembukaan rekening efek dan dana.

Biasanya proses verifikasi ini membutuhkan waktu hingga 2 hari kerja. Setelah akun diverifikasi, Anda akan mendapatkan ID untuk mengakses SPOT. 

Demikianlah beberapa cara daftar Sucor Sekuritas untuk trading saham yang bisa Anda lakukan. Sebelum mendaftar, pastikan Anda sudah mengetahui syarat dan berkas yang harus disiapkan. Dengan begitu, akun rekening saham Anda bisa terdaftar dengan cepat.

Lusita Amelia

Lusita Amelia

Lusita Amelia adalah seorang content writer dengan pengalaman menulis berbagai macam jenis artikel. Dia menekuni kepenulisan di bidang investasi, bisnis, ekonomi, dan isu-isu terkini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *