Ketatnya persaingan bisnis menjadikan para pengusaha perlu menentukan tujuan utama serta strategi bisnis yang tepat. Pasalnya, tidak semua jenis bisnis bisa bertahan lama atau menjanjikan di masa depan.
Biasanya jenis bisnis tersebut hanya berdasarkan tren atau dilakukan secara musiman. Bagi sebagian perusahaan, mungkin jenis usaha tersebut akan menguntungkan dalam jangka pendek. Namun, tentu kurang menjanjikan untuk prospeknya di kemudian hari.
Itulah mengapa pengusaha perlu mengetahui 10 bisnis yang menjanjikan di masa depan. Apa sajakah jenis usaha tersebut? Daripada penasaran, mari simak pembahasan di bawah ini untuk informasi lebih lengkapnya!
1. Makanan dan Minuman
Makanan dan minuman sudah menjadi kebutuhan pokok masyarakat setiap harinya. Setiap orang perlu asupan makan dan minum guna nutrisi pada tubuh sehingga akan dilakukan berbagai cara untuk memenuhinya. Itulah mengapa jenis usaha ini sangat menjanjikan di masa sekarang dan masa depan.
Nah, mungkin muncul pertanyaan bagaimana cara bersaing agar usaha Anda pun tetap bisa berjalan maksimal. Caranya adalah buat menu makanan dan minuman yang banyak digemari konsumen dengan harga terjangkau, tetapi tetap berkualitas.
Jadi, Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu mengenai kebutuhan dan keinginan konsumen. Dari riset tersebut, Anda dapat menentukan harga produk, layanan bisnis, dan keunikan yang ingin ditonjolkan.
2. Laundry
Semakin padatnya aktivitas seseorang dalam mencari nafkah menjadikan mereka mudah lelah. Akibatnya, mereka akan memilih menggunakan jasa laundry untuk mencuci dan merapikan pakaian atau bahan kain lainnya.
Dengan memanfaatkan kesempatan ini, bisnis ini bisa cukup menjanjikan di masa depan. Selain itu, faktor cuaca yang tidak menentu juga menjadikan jasa laundry banyak dibutuhkan. Ditambah lagi, apabila perusahaan Anda menawarkan beberapa keunggulan, seperti kering cepat dalam waktu 24 jam menggunakan mesin pengering otomatis, pengiriman gratis, pewangi tambahan, dan sebagainya.
Apabila Anda tertarik menjalankan bisnis ini, persiapan dan modal yang dikeluarkan pun tidak terlalu besar. Anda bisa mulai menyiapkan mesin cuci, mesin pengering, deterjen dan pelembut pakaian, dan sebagainya disesuaikan kebutuhan perusahaan.
3. Kursus Online
Menimba ilmu tidak harus selalu datang ke sekolah atau tempat kursus karena sekarang seluruh informasi bisa didapatkan secara daring (online). Anda bisa memanfaatkan peluang ini dengan membuka kursus online yang bisa diakses oleh siapa pun.
Dengan menyediakan jasa ini, Anda bisa menjawab kebutuhan klien seperti efisiensi waktu, kemudahan akses, dan hemat biaya. Jika kebutuhan tersebut sudah terpenuhi semua, calon klien pun akan menggunakan jasa usaha Anda guna mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Kursus online yang bisa menjadi rekomendasi, antara lain kursus bahasa asing (Bahasa Inggris, Bahasa Mandarin, Bahasa Jepang, dsb), pelatihan, seminar, dan sebagainya.
4. Bisnis Pakaian
Setiap orang tentunya membutuhkan pakaian guna menutupi tubuhnya. Dengan kata lain, pakaian sudah menjadi kebutuhan sekunder yang memang dicari oleh para konsumen. Nah, Anda bisa menjalankan bisnis ini apabila ingin memiliki prospek pekerjaan baik.
Namun, perlu diingat bahwa sekarang sudah banyak pebisnis pakaian. Oleh karena itu, Anda perlu menunjukkan keunggulan perusahaan dibandingkan kompetitor lainnya. Susunlah strategi pemasaran efektif agar konsumen lebih memilih produk Anda daripada yang lain.
5. Skincare dan Kosmetik
Semakin tingginya kesadaran masyarakat akan kesehatan kulit menjadikan bisnis skincare dan kosmetik cukup menjanjikan di masa depan. Selain itu, masyarakat juga sudah banyak yang memiliki kesadaran akan penampilan
Ditambah lagi jika Anda menyediakan produk yang dibutuhkan konsumen sehari-hari, seperti tabir surya (sunscreen), pelembab (moisturizer), sabun wajah (facewash), dan lain-lain. Anda dapat menjual atau membuat produk yang tawarkan manfaat serta kualitas terbaik, tetapi dengan harga terjangkau.
6. Bisnis Tour and Travel
Bisnis tur dan wisata sepertinya masih banyak dilirik dan dibutuhkan oleh masyarakat. Kemudahan pendaftaran dan akses ke tempat wisata tertentu membuat masyarakat lebih memilih menggunakan jasa ini dibandingkan pergi sendirian.
Anda bisa menyediakan berbagai paket pilihan tour and travel, seperti aksesibilitas ke beberapa destinasi wisata, penyediaan akomodasi, dan sebagainya. Berikan harga kompetitif dan terjangkau untuk menarik perhatian pelanggan lebih banyak lagi.
7. Jasa IT
Masyarakat modern sekarang ini lebih banyak beraktivitas menggunakan teknologi. Anda bisa memanfaatkan momen ini dengan menyediakan jasa IT (information technology).
Jasa yang bisa diberikan berupa pembuatan website, pengembangan aplikasi atau platform, dan masih banyak lagi. Banyak perusahaan yang kini membutuhkan jasa IT ini guna mengembangkan operasional dan pendapatan bisnisnya.
Misalnya, perusahaan yang baru merintis ingin produk atau jasanya lebih banyak dikenal masyarakat. Mereka akan menyewa jasa IT ini untuk membuat website yang di dalamnya terdapat informasi seputar perusahaan dan bisa diakses oleh siapa pun dari mana saja.
8. Bisnis Medis atau Bidang Kesehatan
Setiap harinya, hampir sebagian orang membutuhkan hal yang berkaitan dengan medis atau kesehatan. Mulai dari alat-alat kesehatan, obat-obatan, layanan konsultasi, dan sebagainya.
Sebagai pebisnis, Anda bisa memanfaatkan peluang ini dengan menjual produk-produk medis. Pastikan produk yang dijual sudah lulus proses verifikasi atau memiliki sertifikat tertentu. Tujuannya agar kepercayaan konsumen tetap terjaga dan tidak membawa bahaya bagi lingkungan sekitar.
9. Jual-Beli Buku Elektronik
Setiap hari pengguna internet akan mengakses informasi atau aktivitas lainnya melalui gawai masing-masing. Sekarang ini, sudah jarang orang yang mau membaca buku fisik karena selain harganya yang mahal, buku fisik sulit dibawa ke mana-mana karena ukurannya yang memakan tempat.
Oleh karena itu, Anda bisa menjual buku elektronik guna menjawab permasalahan tersebut. Sediakan berbagai judul buku dari berbagai bidang, seperti kesehatan, ekonomi, sastra, dan lain-lain.
10. Bisnis Penyewaan Kamar atau Kos
Semakin mahalnya harga tanah dan rumah membuat banyak orang beralih ke kos-kosan atau apartemen. Bisnis ini cukup menjanjikan di masa depan karena sudah menjadi kebutuhan bagi sebagian orang.
Ditambah lagi jika Anda menyewakan kos di tempat strategis seperti wilayah kampus, wilayah perkantoran, wilayah pabrik, dan sebagainya.
Nah, itulah 10 bisnis yang menjanjikan di masa depan untuk bisa dijadikan referensi. Sebelum memulai bisnis, pastikan Anda melakukan riset pasar mendalam terlebih dahulu agar tahu apa yang dibutuhkan oleh konsumen. Dengan begitu, target pasar Anda pun akan lebih terfokus dan pendapatan bisnis bisa terus meningkat.