Lompat ke konten
Daftar Isi

Cara Jual Emas Tanpa Surat, Mudah dan Menguntungkan

Jual Emas Tapi Tidak Punya Surat

Emas yang dijual tanpa kelengkapan surat biasanya akan dikenakan potongan harga yang cukup besar dibandingkan harga pasaran. Pasalnya surat emas mengandung informasi penting seperti kadar kemurnian dan berat emas.

Tidak adanya surat emas tentu sangat merugikan, di samping tidak adanya informasi mengenai emas, juga menimbulkan kekhawatiran bagi pihak calon pembeli (baik perorangan maupun toko), karena bisa jadi emas tersebut berasal dari tindak pencurian dan sebagainya.

Namun bagi yang sudah tidak memiliki surat emas, ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk meminimalisir kerugian jual emas tanpa surat.

Cara Jual Emas Tanpa Surat

Bagi Anda yang ingin menjual batu berharga yang dimiliki, berikut langkah-langkah dalam menjual emas tanpa surat.

  • Silakan bawa emas perhiasan Anda ke toko emas yang kami sarankan di bawah
  • Akan dilakukan penaksiran menggunakan mesin untuk melihat berat dan karatase emas
  • Setelah keluar hasilnya, Anda bisa memutuskan untuk menjual atau membatalkan
  • Jika setuju, pihak toko akan membuat invoice yang di dalamnya terdapat beberapa poin persetujuan
  • Setelah tanda tangan, Anda akan mendapat pembayaran emas sesuai invoice.

Mempertimbangkan Harga Emas Terkini

Mengecek harga emas sangat disarankan ketika Anda ingin jual emas tanpa surat. Tujuannya, Anda bisa mempertimbangkan harga global terbaru dengan penawaran toko emas. Anda juga bisa menghitung berapa potensi kerugian atau keuntungan dari hasil menjual emas saat ini.

Cara untuk melihat harga emas global terbaru dan akurat, salah satunya adalah melalui website. Website yang bisa Anda gunakan di antaranya berikut ini:

  • https://harga-emas.org adalah situs khusus yang menyediakan informasi harga LM (Logam Mulia) terbaru. Situs ini menyajikan data emas yang dikutip dari Kitco (New York) dan data kurs tengah IDR/USD (Bank Indonesia) per 10 menit. Jadi data yang disajikan tidak hanya terbaru, namun juga akurat.
  • https://www.logammulia.com/ adalah website milik PT ANTAM Tbk yang menyediakan layanan dan produk meliputi logam mulia, emas dan perak.

Dari beberapa situs di atas, kemungkinan harga yang disajikan lebih rendah dibandingkan emas yang ada di toko emas dan perhiasan. Hal ini disebabkan, harga yang tercantum pada website tidak termasuk biaya operasional atau biaya pembuatan perhiasan. Perbedaan harga juga bisa dipengaruhi oleh kecepatan proses update pada website, jadi tidak perlu khawatir.

Keuntungan melihat harga emas pada website di atas juga mereka punya data sejarah (histori) harga dan grafik tren harga. Anda bisa memanfaatkan data ini untuk memprediksi pergerakan harga di kemudian hari, misalnya untuk melihat siklus harga emas. Hasilnya, Anda bisa memaksimalkan keuntungan penjualan.

Berapa Harga Pasaran Emas Tanpa Surat?

Berikut informasi per Oktober 2021 yang kami kutip dari toko Raja Emas yang melayani emas tanpa surat.

  • Emas 24 karat (99.99%): harga per gram Rp 780 rb
  • Emas 24 karat (99%): harga per gram Rp 755 rb
  • Emas 22 karat: harga per gram Rp 680 rb
  • Emas 16 karat: harga per gram Rp 500 rb
  • Emas 17 karat: harga per gram Rp 530 rb

Memastikan Kondisi Emas

Memastikan kondisi emas sebelum dijual sangatlah penting. Pasalnya fisik emas yang masih terlihat baik, mulus dan berkilau akan memiliki harga yang lebih tinggi, dibandingkan kondisi emas yang kusam atau cacat. Jadi Anda bisa melakukan treatment khusus supaya bisa mendapatkan harga yang layak.

Bagi yang ingin membersihkan atau mengkilapkan emas, bisa menggunakan beberapa cara seperti menggunakan baking soda dan cuka, sabun cuci piring, cairan alkohol atau menggunakan cairan amonia.

Berikut perawatan dengan sabun cuci piring yang bisa Anda lakukan. Cara ini bisa membersihkan emas dari kotoran debu atau minyak yang menempel karena bersentuhan langsung dengan kulit. Simak langkah-langkahnya:

  • Siapkan air hangat dan sabun cuci piring secukupnya
  • Campur dalam wadah dan larutkan keduanya
  • Lalu masukkan perhiasan emas di dalamnya
  • Tunggu beberapa menit, untuk memudahkan melepas debu/kotoran
  • Gunakan sikat lembut dan gosok perlahan untuk membantu membersihkan emas
  • Angkat dan usap dengan kain lembut untuk mengeringkannya

Mengecek Kadar Kemurnian Emas Tanpa Surat

Kadar kemurnian juga akan mempengaruhi harga jual, sehingga penting untuk mengingat kadar emas yang Anda miliki. Jika kadar kemurnian emas (perhiasan) hingga 80%- 96% atau 24 karat, tentu akan memiliki harga jual cukup tinggi. Sebaliknya harga jual emas akan lebih rendah jika kandungan atau kadar kemurnian di bawah 24, apalagi jika tidak memiliki surat.

Sebagian besar pemilik emas, biasanya masih ingat berapa kadar kemurniannya meski suratnya sudah hilang. Namun jangan khawatir bila Anda tidak ingat dengan kadar emas yang akan Anda jual.

Ada cara mudah untuk mengetahui tingkat karatase pada emas:

  • Menggunakan jasa Pegadaian. Pegadaian melalui layanan Pegadaian Jasa Taksiran, akan memberikan Anda taksiran kualitas dari perhiasan emas, berlian dan permata.
  • Melihat kode pada emas fisik. Biasanya terdapat kode angka yang menunjukkan karatase. Misalnya angka 700-750, artinya mengandung 75% dan 70% emas murni. Sedangkan kode angka 150-350 bermakna baru mulia itu mengandung 15%-35% emas murni.

Emas tanpa surat akan membuat harga jual sangat jatuh. Dengan mengetahui tingkat karatase emas, Anda bisa memprediksi harga jual yang akan Anda dapatkan. Hal ini juga bisa mencegah kerugian, akibat tindakan penipuan dari pihak yang tidak bertanggung jawab. Ke depannya, sebaiknya gunakan aplikasi investasi emas online terbaik untuk urusan tabungan batu mulia Anda.

Menjual Di Toko Pembelian Emas Pertama

Menjual emas tanpa sertifikat atau surat biasanya akan lebih sulit karena pihak pembeli tidak mau ambil risiko, jika batu mulia tersebut ternyata barang ilegal.

Solusinya, Anda bisa menjual kembali ke toko tempat Anda membeli emas tersebut pertama kali menabung emas. Biasanya beberapa toko penjual memiliki tanda khusus pada emas yang mereka produksi, sehingga potensi emas Anda diterima akan lebih besar.

Alasan lain yang membuat beberapa toko menolak emas tanpa surat adalah karena tidak memiliki alat deteksi karatase. Alat tersebut dibutuhkan untuk mengecek kadar kemurnian emas, sehingga pemilik toko bisa menaksir harga yang sesuai.

Jadi jika toko tempat Anda menjual tidak menerima emas tersebut, Anda bisa mencari alternatif di toko besar yang ada di kota terdekat yang memiliki alat pendeteksi.

Bagi yang tinggal di DKI Jakarta dan sekitarnya, ada beberapa pilihan tempat yang menerima emas berbagai kondisi, seperti rusak, tanpa surat dan emas patah. mereka bahkan menawarkan layanan COD di daerah Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, Bekasi dan Bandung  dengan minimal transaksi 10 Gram.

 

 

 

 

Pratomo Eryanto

Pratomo Eryanto

Pratomo Eryanto memiliki motto "Investasi tidak harus membosankan". Sebagai penggiat dunia pasar saham, Pratomo memiliki misi meningkatkan literasi finansial masyarakat Indonesia.

2 tanggapan pada “Cara Jual Emas Tanpa Surat, Mudah dan Menguntungkan”

  1. Saya pernah kena tipu dapat emas palsu padahal suratnya ada, memang saya beli mendadak dari seseorang… di suratnya jelas alamat tokony sedangkan toko tersebut setelah didatangi bilang surat itu palsu… buat yang lain hati-hati ya kalo mau beli emas yang sumbernya ga jelas…

Tinggalkan Balasan ke Farichatul Chusna Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *