Lompat ke konten
Daftar Isi

Hardware Wallet Crypto: Cara Kerja dan Mengapa Lebih Aman

Hardware Wallet Cryptocurrency

Jika Anda berencana untuk berinvestasi atau pun trading cryptocurrency, maka satu hal yang wajib untuk Anda miliki pertama adalah wallet crypto. Dompet untuk cryptocurrency ini berfungsi untuk menampung mata uang digital.

Seiring waktu, dompet crypto pun berkembang semakin beragam di mana salah satunya adalah hardware wallet yang menawarkan tingkat keamanan tinggi dan layak dipertimbangkan.     

Pengertian Hardware Wallet Crypto

Hardware wallet adalah wallet berbentuk fisik yang berfokus pada peningkatan keamanan. Pada hardware wallet, kode rahasia (private key) dan aset crypto disimpan di perangkat keras sehingga tidak terkoneksi ke internet.

Wujud fisik dari hardware wallet ini mirip seperti sebuah USB FlashDisk, seukuran ibu jari, yang bisa memiliki layar maupun tidak. Agar dapat digunakan, jenis dompet crypto yang satu ini harus terhubung ke komputer, ponsel maupun tablet terlebih dahulu.

Wallet crypto bisa dikatakan mirip rekening atau layanan bank online belakangan ini. Artinya Anda bisa mengakses jaringan crypto seperti Bitcoin dan Ethereum melalui antarmuka pribadi. Wallet bisa dikatakan sebagai layanan melalui aplikasi, website atau perangkat keras tertentu untuk mengelola kode rahasia (private key) yang digunakan untuk mengamankan akses ke koin yang sudah menjadi milik Anda.

Cara Kerja Hardware Wallet Crypto

Meskipun memiliki bentuk menyerupai sebuah FlashDisk, nyatanya hardware wallet tidak digunakan untuk menyimpan koin di dalamnya. Aset crypto Anda tetaplah berada di blockchain. Namun untuk mengaksesnya dengan aman, pemilik aset tersebut harus menerapkan otentikasi.

Ya, untuk mengamankan akses ke aset kripto, diperlukan otentikasi dari pemilik aset yang kemudian berupa kode rahasia. Kode ini memiliki fungsi seperti halnya sebuah tanda tangan digital untuk menyetujui transaksi blockchain yang dilakukan. Berupa deretan karakter dan angka yang acak, kode rahasia ini sulit atau bahkan tidak mungkin dipalsukan.

Meskipun unik, kode rahasia ini harus tetap aman dan terhindar dari berbagai macam aksi peretasan. Untuk itu, kode rahasia perlu dikelola di luar internet, yaitu menggunakan hardware terpisah. Private key yang tersimpan dalam hardware akan diamankan pula oleh PIN dan sandi pilihan.

Artinya, andaikan dompet penyimpanan Bitcoin berupa hardware wallet milik Anda hilang, siapapun yang menemukannya tetap tidak bisa mengakses Bitcoin Anda dengan mudah. Jika sudah begini, Anda pun perlu segera menggunakan seed phrase untuk membuat kembali kode rahasia. Dengan demikian, Anda pun bisa menggunakan hardware wallet yang baru untuk mengakses kembali aset crypto Anda.

Trezor T
Tampilan hardware wallet Trezor T.

Jenis wallet perangkat keras ini juga disebut sebagai cold storage karena ia tidak terhubung ke internet. Karena tidak terkoneksi, ia pun mampu menawarkan tingkat keamanan yang lebih baik dari gangguan peretasan. Meskipun offline, nyatanya hardware wallet tetap bisa digunakan untuk menandatangani maupun mengonfirmasi transaksi.

Mengapa Hardware Wallet Lebih Aman?

Dibandingkan dengan wallet jenis lainnya saat ini, jenis dompet hardware ini disebut lebih aman karena ada beberapa kelebihan tersendiri. Perhatian tentang keamanan juga ditunjang dari kemudahan penggunaannya. Hal inilah yang kemudian membuat jenis dompet ini banyak dipilih pengguna saat ini. 

Jenis wallet ini dianggap lebih aman dan banyak disarankan oleh para ahli untuk menyimpan sejumlah besar aset kripto, karena: 

1. Tidak terhubung ke internet

Alasan pertama mengapa dompet jenis hardware ini dinilai lebih aman karena ia tidak terhubung ke internet. Seperti yang kita ketahui bahwa sebagian besar peretas dapat melakukan aksinya  melalui internet. Dengan pengelolaan kode rahasia yang tidak terhubung ke jaringan dan selalu berada bersama Anda, bisa dikatakan ini menjadi perlindungan utama yang patut diandalkan 

2. Lapisan perlindungan ekstra

Hardware wallet juga menawarkan lapisan perlindungan ekstra untuk mengamankan aset digital. Hal ini karena perangkat utama seperti komputer desktop, laptop, smartphone maupun tablet yang tak pernah luput dari ancaman keamanan. Dompet fisik ini menawarkan tambahan keamanan handal dari bermacam serangan cyber maupun gangguan malware di perangkat pribadi Anda.

3. Mendukung trading wallet-to-wallet

Ya, Anda tetap bisa melakukan aktivitas trading dengan nyaman dan aman melalui hardware wallet crypto. Hal ini karena Anda bisa menggunakan bantuan banyak exchange platform yang mendukung perdagangan antar wallet. Dan karena aset crypto Anda tidak dititipkan ke platform trading terlebih dahulu, maka opsi trading semacam ini pun dapat menekan risiko kerugian maupun kehilangan aset.

4. Trading yang lebih efisien

Karena perdagangan terjadi secara wallet-to-wallet, maka prosesnya akan jadi lebih efisien. Anda bisa menghemat lebih banyak waktu karena tak ada lagi penundaan deposit di platform trading. Selain itu, opsi ini juga dapat menghindarkan Anda dari biaya dari batas penarikan.

5. Penggunaan yang mudah

Bagaimana bisa aspek penggunaan yang mudah dapat meningkatkan keamanan? Tentu saja karena Anda lebih mudah dalam menguasai berbagai fungsi dan fitur yang ada pada dompet hardware ini, maka berbagai risiko karena kurangnya pengetahuan dan pengalaman dapat ditekan. Selain itu, karena mudah dibawa dan digunakan, Anda pun bisa mengakses aset kapan saja dan dari mana saja, dengan tetap aman.

6. Dukungan dApps, Google dan Facebook

Satu hal yang mungkin juga dapat meningkatkan keamanan adalah dukungan hardware wallet terhadap dApps. Ya, dompet jenis ini memungkinkan Anda untuk mengakses berbagai dApps tanpa perlu mendaftar akun baru terlebih dahulu. Selain itu, Anda juga bisa login ke Google maupun Facebook untuk berbagai keperluan spesifik.

7. Mendukung pengelolaan beberapa aset crypto sekaligus

Anda juga bisa ikut mengamankan aset lainnya dalam dompet ini karena sebuah hardware wallet mendukung akses ke beberapa blockchain sekaligus. Dengan kata lain, 1 hardware wallet yang Anda miliki dapat digunakan untuk mengelola Bitcoin, Ethereum dan berbagai aset crypto lainnya secara bersamaan. Semua aset Anda diamankan dengan sebuah phrase recovery. 

Pilihan Hardware Wallet Crypto Saat Ini

Apabila Anda ingin mempertimbangkan tentang hardware wallet crypto lebih jauh, berikut ini beberapa produk pilihan dengan kualitas terbaik:

  • Ledger Nano S: hardware wallet paling populer saat ini karena menawarkan kualitas yang layak dengan harganya (sekitar $59). Dompet hardware ini bisa dibilang sebagai produk yang dilengkapi dengan layar dan dihargai termurah saat ini. Ia mendukung banyak koin seperti BTC, BCH, LTC, EOS, BNB, MIOTA, SHIB, XMR, dan sebagainya.
  • Ledger Nano X: produk terbaru Ledger yang kini dilengkapi Bluetooth, mengelola lebih banyak set sekaligus dan bisa terhubung ke perangkat iOS. Artinya, ia bisa terkoneksi ke smartphone dengan tetap aman dan menjadikan transaksi lebih aman. Harga dari produk dompet hardware ini adalah sekitar $119.
  • TREZOR One: dompet hardware ini bisa dikatakan sebagai generasi awal karena diperkenalkan sejak 2014 silam. Meski begitu, produk ini dapat digunakan dengan 1064 koin. 
  • TREZOR T: produk generasi kedua dari SatoshiLabs yang menjadi penyempurnaan dari generasi sebelumnya, Trezor One. Dengan interface layar sentuh yang lebih baik, ia juga mendukung lebih banyak jenis koin  dibanding pendahulunya. 
  • KeepKey: wallet yang saat ini dimiliki oleh Shapeshift ini juga menjadi salah satu prouk yang layak dipertimbangkan. Dihargai sekitar $99, ia mampu mengelola aset seperti Bitcoin, Bitcoin Cash, Ethereum, Litecoin, Dogecoin maupun token ERC-20.
Box trezor T sebelum dibuka
Box Trezor T yang telah kami tes.

Kesimpulan

Wallet menjadi hal krusial saat Anda berniat membeli, menyimpan maupun menggunakan aset kripto. Dan tentu saja, untuk mendapatkan manfaat terbaik, Anda harus bisa memilih wallet sesuai skema dan kebutuhan Anda sendiri. Ini karena tiap hardware wallet crypto akan memiliki mekanisme berbeda dalam pengaktifan maupun penggunaannya.

Pratomo Eryanto

Pratomo Eryanto

Pratomo Eryanto memiliki motto "Investasi tidak harus membosankan". Sebagai penggiat dunia pasar saham, Pratomo memiliki misi meningkatkan literasi finansial masyarakat Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *